Inilah Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Para Perokok

Penikmat rokok jumlahnya cukup banyak yang rentan terserang penyakit pernapasan, salah satunya behubungan dengan paru-paru. Nah, bagi perokok dan mantan perokok, mengonsumsi lebih banyak buah dan sayuran dapat menurunkan risiko penyakit paru obstruktif kronik (PPOK). PPOK adalah kategori penyakit paru-paru yang membuat penderitanya sulit bernapas dan bisa menyebabkan mengi atau batuk.

"Semua perokok dan mantan perokok harus makan buah-buahan dan sayuran sebanyak mungkin. Sebab, setiap porsi ekstra buah dan sayuran bisa menurunkan risiko perkembangan COPD secara signifikan," kata pemimpin penulis, Joanna Kaluza, dikutip dari JPNN.COM.
Baca juga : Cara Menghilangkan Bau Mulut Mudah dan Alami
Namun tentunya daripada mengobati alangkah baiknya mencegah, demikian pepatah bijak mengatakan. Bagi perokok untuk dapat segera berhenti merokok karena dapat memengaruhi kesehatan diri sendiri dan orang di sekitarnya. Sudah cukup banyak pecandu rokok yang berhasil meninggalkan ketergantungannya terhadap rokok, tinggal bagaimana keinginan dan dorongan untuk tidak merokok dari masing-masing individu.

Jagalah Kesehatan Karena Sehat itu Langka dan Mahal!
Inilah Jenis Makanan yang Harus Dikonsumsi Para Perokok
Ilustrasi Larangan Merokok